

Kunjungan Spesifik Komisi VII ke Desa Wisata Wukirsari, Imogiri, Bantul, Jogjakarta. Rycko Menoza; Mendorong Wisata berbasis Budaya.
Jogjakarta (15/07/2025). Kunjungan Spesifik Rycko Menoza Anggota Komisi VII DPR RI, memantau langsung perkembangan Sentra Kampung Batik Giriloyo sekaligus mendukung penguatan peran desa dalam sektor pariwisata berbasis budaya.
Salah satu desa wisata unggulan yang mendapat pengakuan nasional maupun internasional adalah Desa Wisata Wukirsari, Pada tahun 2024, desa ini berhasil meraih penghargaan bergengsi Best Tourism Village dari UNWTO (Organisasi Pariwisata Dunia PBB), mengungguli ratusan desa wisata lainnya dari berbagai negara. Penghargaan tersebut merupakan pengakuan atas praktik pelestarian budaya lokal, pengembangan ekonomi kreatif melalui batik tulis Giriloyo dan wayang kulit Pucung, serta partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keberlanjutan lingkungan. Ungkap, Anggota Komisi VII, Rycko Menoza Dapil Lampung I Fraksi Golkar.
Desa Wisata Wukirsari, yang terletak di Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, merupakan salah satu desa wisata unggulan yang memiliki potensi budaya, sejarah, dan ekonomi kreatif yang tinggi. Desa ini dikenal sebagai sentra batik tulis, dengan pelaku UMKM yang tersebar di berbagai dusun, seperti Giriloyo dan Karang Kulon, serta menjadi destinasi edukasi dan wisata budaya yang tumbuh secara organik. Selain menjadi rumah bagi tradisi batik tertua di Yogyakarta, Desa Wukirsari juga menunjukkan kemajuan dalam pengembangan UMKM, khususnya melalui pemberdayaan perempuan oleh lembaga seperti PNM Mekaar. Upaya Kementerian Hukum dan HAM dalam menjadikan Wukirsari sebagai Kawasan Ekosistem Kekayaan Intelektual (KEKI) menandakan tingginya nilai budaya dan ekonomi dari produk lokal yang dihasilkan masyarakat.
Di tengah pemulihan sektor pariwisata pasca pandemi dan berbagai tantangan global, penguatan destinasi berbasis komunitas menjadi prioritas strategis nasional. Desa Wisata Wukirsari menjadi contoh konkret penerapan pembangunan pariwisata berkelanjutan berbasis masyarakat. Anggota Komisi VII, melihat berbagai tantangan, mulai dari infrastruktur pendukung, penguatan kapasitas SDM, konektivitas digital, hingga sinergi program pusat dan daerah.(15/7/2025)
Desa Wisata Wukirsari termasuk salah satu dari dua desa wisata terbaik di tingkat nasional, bersama Desa Wisata Penglipuran di Bali. Data menunjukkan 643 pembatik aktif, desa ini pernah mencatatkan pendapatan hingga Rp2 miliar sebelum pandemi dan berhasil bangkit dengan jumlah kunjungan mencapai 45.000 wisatawan pada tahun 2024. Anggota komisi VII dalam Kunsfeknya Mendorong sinergi lintas sektor untuk memperkuat Branding desa wisata berbasis budaya. Tutupnya. Rycko.